INFO OLAHRAGA BASKETBALL

  ciptakan sejarah baru....

NBA Final 2011-2012

Thunder Hempaskan Heat di Game Pertama

Auzan Julikar Sutedjo - Okezone
Rabu, 13 Juni 2012 11:31 wib
Suasana pertandingan gama pertama final NBA di Chesapeake Energy Arena antara Oklahoma City Thunder versus Miami Heat/Getty images
Suasana pertandingan gama pertama final NBA di Chesapeake Energy Arena antara Oklahoma City Thunder versus Miami Heat/Getty images
OKLAHOMA CITY – Oklahoma City Thunder mencatat awal yang baik dalam final NBA berformat best of seven. Thunder sukses memenangi game pertama melawan Miami Heat 104-95.

Thunder memanfaatkan benar dukungan puluhan ribu penonton di Chesapeake Energy Arena, Rabu (13/6/2012) pagi WIB. Kevin Durrant dkk. menggila di kuarter keempat kendati di tiga kuarter sebelumnya selalu tertinggal dalam perolehan angka.

Pada awal pertandingan, Heat langsung ngebut dengan unggul 10-2. Meski tembakan guard Thunder James Harden berhasil masuk, tetapi Thunder tetap tertinggal 22-29 di kuarter pertama.

Di kuarter berikutnya, Heat masih belum mengendurkan serangannya. LeBron James membuat dunk yang membawa Heat memimpin 37-24 sebelum menutup kuarter kedua dengan keunggulan 54-47.

Memasuki kuarter ketiga, Thunder yang tak mau dipermalukan di kandangnya sendiri mencoba bangkit. Shooting guard Thunder Thabo Sefolosha berhasil menyamakan kedudukan 60-60 sebelum satu free throw dari point guard Russell Westbrook membawa tuan rumah unggul tipis 74-73.

Pada kuarter terakhir, Heat justru tampil antiklimaks. Baik James maupun Dwyane Wade gagal menghentikan dominasi Durrant dan Russel Westbrook hingga akhirnya menyerah 95-104.

Durrant kembali menjadi pahlawan kemenangan Thunder berkat sumbangan angka terbanyak di antara semua pemain dengan 36 poin. Russel Westbrook menambah 27 angka plus 11 assist bagi Thunder.

Dari kubu Heat, LeBron James sebenarnya tampil bagus dengan perolehan 30 poin. Namun, performanya gagal diimbangi Dwyane Wade yang ‘hanya’ mengemas 19 angka.
Game kedua final NBA masih akan dimainkan di kandang Thunder pada Jumat (15/6) pagi WIB lusa.
(auz)


REPUBLIKA.CO.ID, JAKARTA—Statusnya sebagai juara musim reguler kompetisi National Basketball League (NBL) Indonesia tak lantas membuat Satria Muda (SM) Britama mengucilkan sisa pertandingan mereka. Skuat polesan pelatih Octaviarro Romely Tamtelahitu tetap ngotot mengincar kemenangan saat menghadapi Pelita Jaya (PJ) Esia di Hal Basket Senayan, Sabtu (7/4).
“Ini pemanasan yang bagus untuk championship series. Sebab, kami mempersiapkan tim bukan untuk menjadi juara musim reguler, tapi mempertahankan mahkota juara,” kata Ocky, sapaan karib sang pelatih.
Pertarungan keduanya di seri keenam NBL musim 2011/2012 ini bakal menarik. Mengingat kualitas kedua tim. SM adalah juara bertahan NBL. Sedangkan PJ merupakan juara musim reguler NBL 2010/2011 sekaligus salah satu kandidat juara di musim ini.
Ocky juga menginginkan para pemainnya terus belajar agar tidak melakukan kesalahan yang sama di championship series, yang memakai format single game play-off. Setiap pertandingan di play-off adalah final karena jika gagal maka tim akan tersisih.
''Kami masih harus memperbaiki rebound dan meminimalkan jumlah turn over. Apa pun hasilnya, kami harus selalu menghormati setiap pertandingan,” ujar Ocky.
Kapten SM Faisal J Achmad menegaskan tidak akan ada perubahan dalam gaya permainan SM. “Kami akan tetap main kompak, fokus defense seperti gaya permainan SM selama ini. Tidak ada pikiran tak mau bermain lepas karena berhati-hati agar tidak cedera. Selama diminta pelatih bermain menjalankan instruksinya, kami harus siap,” ujar Faisal.
Bukan hanya SM yang mengincar kemenangan. PJ pun tak mau kalah untuk memastikan posisi di klasemen akhir. Skuat asuhan Rastafari Horongbala kemungkinan akan berada di posisi ketiga atau keempat, tergantung hasil di pertandingan terakhir. Selain SM, PJ akan menghadapi Stadium pada Ahad (8/4).
“Anak-anak harus bermain bagus dan konsisten seperti yang mereka tunjukkan ketika mengalahkan Aspac,” kata Fari.

 

SPORTS » Bola Basket

Foto: Dimas (putih) saat melewati hadangan pemain Bimasakti (NBL)

Pelita Jaya Tutup Seri dengan Kemenangan

Pelita Jaya Esia Jakarta akhirnya menutup Seri I Bandung dengan sangat baik. Bermain sebanyak enam kali, Pelita Jaya berhasil meraih lima kali kemenangan dan satu kali kalah. Hasil ini membawa Pelita Jaya memuncaki klasemen sementara NBL Indonesia 2011-2012.
  • Bulls Pertahankan Derrick Rose

    Kamis , 22 Desember 2011 - 21:08 wib
    Penggemar Chicago Bulls bisa bernafas lega. Manajemen Bulls telah berhasil mempertahankan Derrick Rose. Tim berlambang Banteng itu memberikan Rose durasi kontrak selama lima tahun.
  • NBA Pramusim

    Tanpa Kobe, Lakers Tak Berdaya

    Kamis , 22 Desember 2011 - 17:17 wib
    Los Angeles Lakers kembali tidak berdaya menghadapi tim sekota Los Angeles Clippers. Tanpa kehadiran Kobe Bryant yang cedera Clippers kembali menekuk Lakers dengan skor 108-103 dalam pertandingan pramusim NBA.
  • Knicks Rekrut Shooter Spurs?

    Rabu , 21 Desember 2011 - 19:03 wib
    Jelang pembukaan NBA musim 2011/2012, New York Knicks bergerak cepat untuk menambah skuadnya. Beberapa pemain digaet untuk menggemukkan kekuatan. Kabar terbaru yang beredar, Knicks mengontrak Steve Novak.
  • Loyalitas Kobe, Selamanya Lakers

    Rabu , 21 Desember 2011 - 14:21 wib
    Sudah 16 tahun, Kobe Bryant mengabdi untuk Los Angeles Lakers. Tapi, buat bintang berusia 33 tahun itu, tak ada kata jenuh. Seluruh karier profesionalnya, bakal dihabiskan bersama Lakers.
  • NBA Pramusim

    Paul Bawa Clippers Kalahkan Lakers

    Selasa , 20 Desember 2011 - 14:21 wib
    Los Angeles Clippers membuka pertandingan pramusim NBA dengan gemilang. Clippers yang kini diperkuat Chris Paul, mengalahkan tim sekota Los Angeles Lakers 114-95 di Staples Center, Selasa (20/12/2011) siang WIB.
  • Pacific Perparah Rekor Satya Wacana

    Senin , 19 Desember 2011 - 00:04 wib
    Pacific sukses membalas dendam sekaligus melengkapi rekor buruk Satya Wacana yang tidak pernah menang di Seri I Bandung. Pacific unggul 62-57.
     
    ini dia teman sejarah baru yang sulit untuk dilupakan 
    LeBron James menjadi inspirator kemenangan Miami Heat atas Boston Celtics di game pertama final Timur/Getty Images

    NBA Playoff 2011/2012

    Duo James-Wade Antar Heat Lucuti Celtics

    Dimotori oleh dua pemain andalannya LeBron James dan Dwyane Wade, Miami Heat sukses memimpin 1-0 dalam laga final Timur melawan Boston Celtics usai menang 93-79.
0 komentar
Free Music Online
Free Music Online

free music at divine-music.info